Sabtu, 16 April 2016

Es Jagung Kelapa

Bahan
2 buah jagung manis, dipipil, rebus sampai matang
1 buah kelapa muda, keruk dagingnya
Kental manis untuk pelengkap

Bahan Kuah santan :
500 ml santan dari 1 butir kelapa
75 gram gula pasir
1/4 sdt garam
2 lembar daun pandan

Cara : Rebus bahan kuah santan sampai mendidih. Diaduk perlahan terus ya supaya santan ga pecah.

Penyajian : Tata kelapa dan jagung, tambahkan kuah santan. Beri sedikit kental manis. Tambahkan es batu/es serut. Sajikan.

~ jagung yang digunakan harus jagung manis

sumber : fb Lies Surya

0 komentar:

Posting Komentar

 

~* Dapur Ummi *~ Template by Ipietoon Cute Blog Design